Sunday, 17 August 2014

Lomba 17 Agustus-an Memperingati Kemerdekaan Indonesia


Ini lomba-lomba yang sempat kami adakan saat 17-an tahun 2013 lalu di lingkungan RT 08 Kelurahan Pahlawan, Palembang :
1.      Lomba Mewarnai

2.      Lomba Makan Kerupuk

3.      Lomba Lari Kelereng

4.      Lomba Memasukkan Benang dalam Jarum

5.      Lomba Lari Memindahkan Batu
6.      Lomba Mengisi Air dalam Botol
7.      Lomba Disco Tenis
Selain itu, masih ada Lomba Memasukkan Paku dalam Botol tapi nggak sempat ambil fotonya. Ada Lomba Mengambil Koin dalam Sagu tadinya mau Lomba Mengambil Koin dari Semangka/Pepaya tapi nggak jadi dan pada akhirnya Lomba Mengambil Koin dalam Sagu pun dibatalkan karena cenderung membahayakan.
Lomba-lambanya sederhana sih tapi itu pun sudah repot dan perlu kesabaran tingkat tinggi. Pesertanya susah diatur, maklum anak-anak walau udah pakai mic pun suara panitia masih kalah dengan keriuhan peserta tapi tetap seru dan semangat.
Mau ngadain Lomba Balap Karung, susah cari karungnya, masak iya pakai karung beras yang plastik yang kecil itu. Mau Lomba Panjat Pinang tapi dananya nggak mencukupi, dana 17-an ini dari sumbangan warga RT, kami telat bikin proposal jadi nggak tembus deh.

Beberapa hari sebelum hari perlombaan pada Sabtu, 17 Agustus 2013 kami sibuk beli dan buat perlengkapan, mulai dari buat bendera untuk dipasang mengelilingi lingkungan RT 08. Ada untungnya juga bendera Negara tercinta kita ini hanya Merah Putih jadi simpel buatnya ups cukup kertas warna Merah dan Putih potong lalu tempel dan pasang. 

Beli dan bungkus hadiah perlombaan, cukup banyak untuk kategori Putra dan Putri, juara 1 2 3 dari masing-masing perlombaan dan ada hadiah hiburan juga untuk peserta yang ikut tapi nggak pernah menang.
Lomba dan pembagian hadiah diadakan 1 hari saja, lomba pun nggak sampai sore banget karena pas lomba disco tenis cuacanya udah begini -ini masih siang loh belum malam-


Dan hujan pun datang membubarkan peserta dan panitia, lomba dihentikan, perlengkapan diselamatkan. Saat pembagian hadiah pada malam harinya pun masih gerimis, ada peserta yang nggak datang saat pembagian hadiah ini.

Tahun 2014 ini RT kami nggak ngadain perlombaan, nggak ada yang ngurus. Remaja nya kemana? Pada sibuk (?) atau lelah mungkin (?) nggak ding kalau dilihat dari panitia tahun lalu, orang-orangnya udah pada mencar alias nggak di tempat. Tapi tetap kok Selamat Ulang Tahun ke 69 Negeri tercinta, Dirgahayu Republik Indonesia. Semoga mendapatkan pemimpin yang memikirkan kebaikan untuk negaranya, rakyatnya bukan hanya pribadi dan golongannya. Yang terbaik untuk Indonesia. Merdeka! Salam Merah Putih~


By : Iin Purwanti
-Maaf untuk kata-kata yang tak berkenan dan wajah-wajah yang ikut terposting-

No comments:

Post a Comment