Friday, 30 May 2014

Fakta & Foto Thomas & Uber Cup 2014

Fakta Thomas & Uber Cup 2014

1. Tim Thomas Jepang membuat sejarah baru, untuk pertama kalinya melaju ke final dan langsung memenangkan piala Thomas, setelah sebelumnya hanya 3 negara yang berhasil membawa pulang piala ini yaitu Indonesia, China dan Malaysia.

2. Kemenangan Jepang atas China ‘sepertinya’ membuat kemenangan berturut-turut oleh negara yang sama terhenti di angka 5. Sepanjang sejarah baru Indonesia dan China yang berhasil meraih piala Thomas 5 kali berturut-turut yaitu Indonesia pada tahun 1994, 1996, 1998, 2000, 2002 dan China pada tahun 2004, 2006, 2008, 2010, 2012.

3. Untuk pertama kalinya, tim Thomas Perancis melaju ke perempat final Thomas Cup.

4. Ada 3 wakil Eropa di perempat final Thomas Uber Cup 2014 yaitu Denmark (tim Thomas & Uber), Inggris (tim Uber) dan Perancis (tim Thomas).

5. Tidak ada wakil nonAsia di semifinal Thomas & Uber Cup 2014.

6. Dari fase grup sampai final, tim Uber Cina hanya kehilangan 1 partai saja yaitu pada partai kedua final Uber Cup 2014. Bao Yixin/Tang Jinhua kalah oleh Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi dengan skor  18-21 9-21.

7. Untuk pertama kalinya, tim Uber India melaju ke semifinal Uber Cup.

8. Tim Thomas & Uber Cup Jepang berhasil mengalahkan negara yang berhasil menghentikan langkah Indonesia di Thomas & Uber Cup 2014. Tim Thomas Jepang berhasil mengalahkan Malaysia di final, yang sebelumnya Malaysia berhasil mengalahkan Indonesia di semifinal. Tim Uber Jepang berhasil mengalahkan India di semifinal, yang sebelumnya India berhasil mengalahkan Indonesia di perempatfinal.

9. Hasil akhir tim Thomas & Uber Indonesia mundur 1 langkah dari target. Tim Thomas Indonesia ditargetkan masuk final tapi kalah di semifinal. Tim Uber Indonesia ditargetkan masuk semifinal tapi kalah di perempat final.

10. Tim Thomas & Uber Indonesia sama-sama kalah dengan skor telak yaitu 3-0. Tim Thomas Indonesia kalah 3-0 dari Malaysia dan tim Uber Indonesia kalah 3-0 dari India. Sebenarnya, peluang terbesar tim Thomas & Uber Indonesia untuk menyumbangkan poin ada pada partai kedua namun berakhir dengan kalah rubber set dan dengan skor yang bikin 'nyesek'.

11. Di babak penyisihan terakhir, Firda mampu menyumbang poin untuk Indonesia walau akhirnya tim Uber Indonesia tetap kalah 1-4 dari Korea Selatan.

12. Simon Santoso menghantarkan Indonesia ke semifinal setelah memenangkan partai terakhir melawan Korea Selatan. Indonesia menang 3-2 atas Korea Selatan.

13. Ada pelatih asal Indonesia di masing-masing sisi finalis Thomas Cup 2014. Hendrawan di Malaysia dan Riony di Jepang.

14. Park Joo Bong, pelatih yang menghantarkan Jepang mengangkat piala Thomas tahun ini adalah mantan pelatih tim Malaysia. Di Malaysia dari tahun 2000-2003 dan di Jepang untuk tahun 2004-2016.


Foto Thomas & Uber Cup 2014

Draw Grup Thomas & Uber Cup 2014
Draw Perempat Final Thomas & Uber Cup 2014
Tim Thomas & Uber Jepang
Tim Thomas Perancis
Tim Thomas & Uber China

Tim Thomas & Uber Indonesia



setelah kekalahan Thomas Indonesia
tim Thomas & Uber Indonesia pulang ke tanah air
Tim Uber Indonesia
Tim Thomas Indonesia
Supporter Indonesia
Podium ke-3 Thomas Cup 2014


Podium Uber & Thomas Cup 2014
Uber : China, Jepang, Korea Selatan, India
Thomas : Jepang, Malaysia, China, Indonesia
The Champions of Thomas & Uber Cup 2014
Sampai jumpa lagi pada Thomas & Uber Cup 2016 di Khusan, China. See yaa~

Credit pictures as tagged via @Badmnton_INA @BulutangkisRI @g_minton 
& News badminton World Fans Fanpage

No comments:

Post a Comment